Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Jepara Ikuti Rapat Pleno DPB

JEPARA - Bawaslu Jepara hadiri rapat pleno terbuka daftar pemilih berkelanjutan (DPB) yang bertempat di ruang rapat KPU Jepara pada Rabu (25/11). Hadir Kunjariyanto mewakili Bawaslu Jepara bersama 20 peserta yang terdiri dari Polres, Kodim, Disdukcapil, Tata Pemerintahan dan Perwakilan Parpol. Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran ini mengatakan bahwa kesuksesan pemilu juga harus disertai daftar pemilih yang akurat dan mutakhir karena jika salah hal ini bisa memicu terjadinya sengketa di kemudian hari. “Salah satu indikasi pemilu sukses adalah daftar pemilih yang mutakhir. Sehingga Parpol bisa ikut serta mencermati dan melaporkan apabila ada perubahan. Karena daftar pemilih menjadi salah satu faktor yang bisa menjadi kendala, dan riskan terjadi sengketa,” kata Kunjariyanto. Sementara itu KPU Jepara telah menetapkan dari bulan Maret jumlah potensi pemilih baru sebanyak 4967. Dengan demikian DPB bulan November ada penambahan sejumlah 563 pemilih ini berarti lebih kecil dari kemarin pada bulan Oktober yang berjumlah 838 pemilih. Sementara itu perwakilan Tata Pemerintahan Sekda Jepara Rapawi menambahkan bahwa soal jumlah keseluruhan daftar pemilih itu dapat selalu berubah maka dengan demikian disarankan agar KPU bisa terus koordinasi dan selalu update setiap saat. “Terkait Daftar pemilih, data penduduk adalah data dinamis, kami ingatkan, setiap rapat pleno terbuka selalu koordinasi setiap saat”, ujar Rapawi selaku tamu undangan.
Tag
Uncategorized