Lompat ke isi utama

Berita

Awali 2023, Bawaslu Gelar Doa Bersama

Doa Bersama Bawaslu Jepara Jepara.bawaslu.go.id - Memasuki awal tahun 2023, Bawaslu Kabupaten Jepara menggelar doa bersama bersama jajaran, Senin (2/1). Bertempat di Gedung A, doa dimpimpin anggota Bawaslu Jepara divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa oleh M. Zarkoni. Ketua Bawaslu Jepara Sujiantoko mengatakan doa bersama diawal 2023 agar keluarga Bawaslu Jepara senantiasa diberikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan tugas-tugas pengawasan Pemilu. Ia juga berharap agar dapat mewujudkan pemilu di Jepara berjalan aman, damai, berkualitas dan bermartabat. “Semoga diberikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan tugas. Semoga Pemilu di Jepara berjalan aman, damai, berkualitas dan bermartabat.” kata Sujiantoko. Sejalan dengan Sujiantoko, anggota Bawaslu Jepara Divisi SDM , Organisasi, Pendidikan dan Pelatihan Abd. Kalim menyatakan 2023merupakan tahun penuh harapan. Selain diberikan kekuatan dan Kesehatan, ia juga berharap agar dapat menjalankan tugas- tugas pengawasan Pemilu dengan baik. Menurutnya harapan itu harus didorong dengan komitmen tinggi dan doa. Doa Bersama Bawaslu Jepara Tahun 2023 merupakan tahun padat tahapan pengawasan Pemilu tahun 2024. Tahapan tersebut adalah pengawasan Penetapan Jumlah kursi dan penetapan daerah pemilihan, pencalonan presiden dan wakil presiden serta anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota. pemutakhiran data pemilih dan penyusunan daftar pemilih. Masa kampanye juga dimulai pada 2023 yaitu dimulai pada November. Masa ini biasanya Bawaslu Jepara banyak menangani pelangaran pemilu. Untuk itu anggota Bawaslu Jepara Kun jariyanto berharap agar doa Bawaslu Jepara beserta jajaran diberikan kemudahan dalam melakukan pengawasan dan penanganan. “Kami berharap pengawasan pemilu 2024 dapat diberikan kemudahan kelancaran, serta dapat mengawal proses demokrasi di Jepara yang berintegritas” harap Kunjariyanto. (MS/HumasBawasluJepara)
Tag
Berita